Thursday, July 26, 2007

belajar terus

Kata belajar memang sangat dalam artinya. Dalam belajar sendiri terdapat belajar - belajar yg lain. Mungkin manusia tidak sadar bahwa apapun yang sedang mereka lakukan adalah belajar. Belajar memang tidak dibatasi dengan tempat, waktu, situasi atau apapun namanya, tetapi belajar adalah bagaimana kita memahami sesuatu atau apapun namanya menjadi prinsip yang nantinya dapat berguna bagi kebaikan manusia.

Pembelajaran manusia sudah mulai semenjak manusia dilahirkan di dunia sampai manusia tersebut meninggal dunia. Sadar atau tidak sadar semua manusia akan mengalami pembelajaran secara terus menerus tanpa berhenti baik belajar secara langsung maupun tidak langsung.

Menurut saya, ini sangat menarik karena banyak sekali yang berperan dalam pembelajaran ini, dari lingkungan, keluarga, pendidikan dll.Mulai dari lingkungan terkecil di dalam keluarga sampai ke lingkungan terbesar di muka bumi dimana manusia harus saling instropeksi antara satu sama lain.

Maka dari itu kesimpulan yang harus kita ambil adalah bagaimana kita untuk senantiasa belajar terhadap segala situasi maupun kondisi dan fokus pada satu bidang yang kita inginkan tapi dengan tidak merugikan bidang yang lain.
Tetapi memang kita harus memilih untuk menjadi profesional di satu bidang dengan belajar satu bidang dengan terus menerus sehingga dapat menjadi seorang yang sangat tahu di bidangnya.

Belajar yuk....







No comments: